Customer Service
- Senin - Jumat: 09:00 - 22:00 WIB
- Sabtu: 09:00 - 21:00 WIB
- Minggu: 10:00 - 18:00 WIB
- 0811-3229-9201
- info@gocement.com
Simak pilihan restoran untuk ulang tahun di Surabaya. Sumber foto Unsplash
Tidak ada yang lebih spesial daripada merayakan ulang tahun di restoran yang sempurna. Dalam artikel ini, GoCement akan merekomendasikan beberapa restoran di Surabaya yang cocok dan menawarkan pengalaman yang luar biasa untuk memeriahkan momen ulang tahun Anda, keluarga, pasangan dan teman-teman!
Sumber foto nicelocal.id
Anda dapat mengadakan pesta ulang tahun dengan konsep garden party di rekomendasi restoran untuk ulang tahun di Surabaya satu ini, pemandangan dari restoran ini menyejukan mata karena berada di tepi lapangan golf. Nikmati keindahan pemandangan sejuk di sekitar kawasan Ciputra Golf, Club & Hotel Surabaya.
Tempat ini menawarkan lingkungan yang ideal untuk acara spesial Anda dengan suasana yang nyaman dan alami. Tempat ini sering digunakan sebagai tempat perayaan ulang tahun maupun pesta pernikahan. Untuk pilihan main course di Palimanan Resto and Case beragam, misalnya Salmon Menrui (Rp. 95.000), Bistik Iga Sapi (Rp. 99.500), Iga Bakar Madas (Rp. 98.000) dan beragam pilihan hidangan utama lainnya.
Alamat : Ciputra Golf, Jl. Citraraya Utama, Lakarsantri, Kec. Lakarsantri, Surabaya, Jawa Timur
Sumber foto bkppkutim.com
Rekomendasi pertama restoran untuk ulang tahun di Surabaya datang dari Kebon Kota Tropical Garden Restaurant & Hall. Tempat ini menawarkan luasnya ruang yang sempurna untuk merayakan ulang tahun atau pernikahan dengan interior taman yang menakjubkan.
Baca Juga : 6 Rekomendasi Tempat Makan All You Can Eat di Surabaya
Restoran ini menghadirkan suasana nyaman dan kebersihan yang tak tertandingi. Menu makanannya sangat beragam, termasuk Ayam Goreng Kremes dan Gurame Bakar Ala Kebon Kota, semuanya dengan harga terjangkau mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 100.000. Dengan hall yang luas yang mampu menampung hingga 1500 tamu, tempat ini ideal untuk merayakan acara besar. Tak hanya luas, semua hidangan dihadirkan dengan cita rasa bintang lima yang mengagumkan.
Alamat Kebon Kota Surabaya : Jl. Raya Menganti No.112, Jajar Tunggal, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur
Sumber foto boncafe.co.id
Selanjutnya, pilihan restoran untuk ulang tahun di Surabaya datang dari salah satu restoran legendaris yang berdiri sejak tahun 1977 yaitu Boncafe. Steak merupakan menu andalan di Boncafe Surabaya, inilah salah satu tempat yang cocok untuk merayakan ulang tahun.
Memikat semua usia dengan cita rasa makanan yang lezat dan menu yang menggugah selera seperti Medallion Steak, sepotong steak daging cincang juicy yang dipadu dengan keju dan smoked beef. Dengan fasilitas playground yang dilengkapi ayunan dan perosotan, anak-anak pun dimanjakan di sini. Inilah pilihan populer untuk merayakan ulang tahun, terkenal karena pengalaman yang tak terlupakan, suasana pesta yang meriah, dan tema yang sesuai dengan keinginan. Dalam berbagai hal, tempat makan di Surabaya ini cocok dikunjungi oleh pengunjung dari berbagai kalangan usia. Saat ini terdapat 7 gerai Boncafe Steak & Ice Cream di Surabaya.
Alamat :
1. Jl. Raya Gubeng No.46, Gubeng, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur
2. Jl. Manyar Kertoarjo V No.1, RW.5, Mojo, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur
3. Jl. Raya Kupang Indah No.1, Dukuh Kupang, Kec. Dukuhpakis, Surabaya, Jawa Timur
4. Galaxy Mall 3, Lantai 3
5. Jl. Pregolan No.2, Tegalsari, Kec. Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur
6. Plaza Graha Famili, Jl. Lingkar Dalam Barat, Babatan, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur
7. Pakuwon Mall, Lantai 2 Mezzanine
Sumber foto Qraved
Inilah rekomendasi restoran untuk ulang tahun di Surabaya yang nyaman dan elegan, menawarkan keindahan pemandangan kota karena lokasinya berada di lantai 14, Apartemen Sumatera 36. Cocok untuk Anda yang ingin merayakan ulang tahun dengan nuansa hangat sekaligus menakjubkan. Sky 36 Cafe and Restaurant mempunyai area outdoor indah, cocok untuk menikmati pemandangan sunset atau matahari tenggelam dan pemandangan bintang serta bulan ketika pada malam hari.
Sebaiknya, Anda melakukan reservasi terlebih dahulu sebelum mengunjungi Sky 36 Cafe and Restaurant terutama untuk acara ulang tahun. Terdapat minimal charge untuk reservasi yaitu Rp. 200.000 per orang. Grilled Salmon Steak, Fish & Chips, Orange Mascarpone Chicken Steak merupakan sederet menu yang ditawarkan di Sky 36 Cfe and Restaurant, dengan harga mulai dari Rp. 167.000/main course. Buka dari jam 4 sore hingga 10 malam.
Alamat : Jl. Sumatera no. 36, Kota Surabaya, Jawa Timur
Sumber foto tobys.co.id
Berikutnya adalah restoran ulang tahun di Surabaya yang cocok untuk merayakan hari spesial anak karena menyediakan berbagai makanan dan playground yang digemari anak-anak. Tempat ini sempurna untuk merayakan hari istimewa anak, seperti ulang tahun, dengan pilihan makanan yang sangat digemari anak-anak, terutama Ayam Goreng dan sejumlah menu lainnya yang menjadi daya tarik utama. Harga yang bersahabat membuat tempat ini populer di kalangan pengunjung yang mencari pengalaman makan yang menyenangkan tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.
Atau, Anda dapat memesan Paket Ayam dan Paket Burger di Toby’s untuk kemudian merayakan ulang tahun si kecil di rumah, sekolah atau lainnya. Paket Ayam Mujur 1 di Toby’s dibanderol dengan harga Rp. 22.500 berisi 1 potong dada atau paha ayam, nasi dan minuman. Sementara untuk Paket Burger harganya Rp. 31.000 berisi Chicken Burger, french fries dan Es Jeruk. Tersedia juga Paket Mujur Cheese yang dibanderol kisaran Rp. 27.000an dengan isi paket potongan ayam (dada atau paha) dengan saus keju gurih nan creamy, serta nasi dan minuman.
Alamat : Jl. Dukuh Kupang XX No.60 A, Dukuh Kupang, Kec. Dukuhpakis, Surabaya, Jawa Timur
Jangan ragu untuk mencari informasi lengkap seputar kebutuhan bangunan di GoCement. Didukung tim handal dan beragam pilihan produk, GoCement siap membantu Anda meraih proyek konstruksi yang sukses. Untuk informasi lebih lanjut atau pemesanan mendapatkan harga bahan bangunan kompetitif, hubungi GoCement disini!
13 Juni 2024 15:24
Ucapan Idul Adha 2024 Idul Adha, yang juga dikenal sebagai Hari Raya Kurban, merupakan salah satu hari besar dalam kalender Islam yang penuh dengan makna dan keagungan. Pada hari yang suci ini, umat Muslim di seluruh dunia memperingati ketaatan Nabi Ibrahim AS kepada Allah SWT melalui peristiwa kurban. Momen ini bukan hanya tentang pengorbanan hewan Baca selengkapnya
06 Agustus 2024 11:00
Promo belanja bahan bangunan online bulan Agustus di GoCement! Bulan Agustus merupakan momen spesial dalam rangka menyambut HUT Republik Indonesia, momen ini sering ditandai dengan kegiatan kerja bakti dan dekorasi kampung untuk memeriahkan hari jadi kemerdekaan negara kita. GoCement memberikan promo menarik di Bulan Agustus ! Anda berkesempatan untuk menghemat dan cuan banyak untuk renovasi Baca selengkapnya
05 Agustus 2024 11:15
Sebelum mengecat, penting untuk mempersiapkan permukaan dinding dengan baik agar cat menempel dengan sempurna. Cara hitung kebutuhan cat dengan tepat dapat menghindari pemborosan dan memastikan hasil akhir yang memuaskan. Cat tembok adalah bahan yang digunakan untuk melapisi dan melindungi dinding dari kerusakan serta memberikan tampilan estetis. Tersedia dalam berbagai warna dan jenis finishing, cat tembok Baca selengkapnya